Saring Sebelum Sharing.
Jaga Sumsel Kondusif.

Layanan resmi verifikasi informasi Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan.
Pastikan kebenaran berita sebelum Anda menyebarkannya.

Semua Klarifikasi

Arsip lengkap berita

Informasi Terbaru

Update data terkini

Permohonan Klarifikasi

Lapor Hoax di sini

Lacak Tiket

Cek status pelaporan

Pemerintah Keluarkan Uang Kertas Pecahan Rp 300.000

  • Hoaks

Beredar unggahan di media sosial Facebook yang mengklaim bahwa pemerintah mengeluarkan uang kertas dengan pecahan Rp 300.000 pada bulan September 2025.

Setelah dilakukan penelusuran, dilansir dari kompas.com, POH Kepala Biro Strategic Corporate Branding & TJSL Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia (Peruri), Yahdi Lil Ihsan, memastikan unggahan mengenai uang kertas dengan pecahan Rp 300.000 tersebut adalah hoaks. Perum Peruri memastikan tidak pernah mencetak uang kertas Rp 300.000. Nominal tertinggi dari uang pecahan rupiah yang masih berlaku hingga saat ini yakni Rp 100.000. Masyarakat diimbau untuk mengecek segala informasi terkait uang rupiah melalui laman resmi Bank Indonesia.