Saring Sebelum Sharing.
Jaga Sumsel Kondusif.

Layanan resmi verifikasi informasi Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan.
Pastikan kebenaran berita sebelum Anda menyebarkannya.

Semua Klarifikasi

Arsip lengkap berita

Informasi Terbaru

Update data terkini

Permohonan Klarifikasi

Lapor Hoax di sini

Lacak Tiket

Cek status pelaporan

Pernyataan Purbaya soal Tak Takut Diracun seperti Munir

  • Hoaks

Beredar di media sosial pernyataan kontroversial yang diklaim berasal dari Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa. Narasi yang beredar menyebutkan bahwa Purbaya menyatakan tidak takut ditembak atau diracun seperti aktivis HAM Munir Said Thalib, karena niatnya memberantas oknum penggelapan pajak.

Namun, setelah ditelusuri, tidak ditemukan pernyataan resmi maupun pemberitaan kredibel terkait klaim tersebut. Dengan demikian, narasi yang beredar itu tidak benar dan termasuk hoaks. Dilansir dari Kompas.com, melalui akun Instagram resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi Kementerian Keuangan (PPID Kemenkeu) yang telah terverifikasi dengan centang biru, pihak Kemenkeu juga telah membantah narasi tersebut. "Unggahan itu merupakan HOAKS," tulis PPID Kemenkeu pada Rabu (15/10/2025).