Saring Sebelum Sharing.
Jaga Sumsel Kondusif.

Layanan resmi verifikasi informasi Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan.
Pastikan kebenaran berita sebelum Anda menyebarkannya.

Semua Klarifikasi

Arsip lengkap berita

Informasi Terbaru

Update data terkini

Permohonan Klarifikasi

Lapor Hoax di sini

Lacak Tiket

Cek status pelaporan

Seleksi Beasiswa Ustaz Adi Hidayat 2025

Beredar di media sosial sebuah unggahan berupa video yang menampilkan Ustaz Adi Hidayat menyampaikan bahwa ia membuka seleksi Beasiswa UAH 2025 bagi 250 anak yang memenuhi syarat. Syarat yang dimaksud antara lain, hafal Qur’an 15 Juz (diutamakan), fasih Bahasa Arab (wajib), berusia maksimal 21 tahun. Pemilik akun menginformasikan bagi yang tertarik untuk mendaftar beasiswa UAH dapat melalui link yang tertera pada unggahan tersebut.

Setelah dilakukan penelusuran, benar ditemukan informasi beasiswa UAH 2025 pada akun YouTube dan Instagram resmi milik Ustaz Adi Hidayat. Selanjutnya, hasil penelusuran pada link dalam unggahan tersebut, mengarah ke website resmi Quantum Akhyar Institute, pusat bimbingan Islam yang didirikan Ustaz Adi Hidayat. Namun, ditemukan informasi dalam website tersebut bahwa pendaftaran beasiswa UAH 2025 telah ditutup karena kuota sudah terpenuhi.